Tentang Kami
PT Mandiri Sinergi Shakta Hub Group Indonesia (MSS HUB GROUP ID)
MSS HUB GROUP ID merupakan lembaga pelatihan kerja yang dibentuk pada tahun 2024 untuk melatih calon tenaga kerja terampil dan siap pakai.
MSS HUB GROUP ID beroperasi penuh di bidang pendidikan, pelatihan, pemberdayaan sumber daya manusia (SDM), dan penempatan kerja ke luar negeri secara legal dan resmi sesuai dengan ketentuan peraturan Pemerintah RI.
Melalui dedikasi penuh manajemen dan seluruh jajaran staf, tujuan utama kami adalah meningkatkan kualitas dan kesejahteraan generasi muda dan masyarakat Indonesia agar terbebas dari kemiskinan dan pengangguran, serta menciptakan berbagai lapangan pekerjaan.
Nama Lembaga | PT MSS HUB GROUP INDONESIA |
Vocational Identification Number (VIN) | 2904240338014 |
Nomor Induk Berusaha (NIB) | 2404127102 |
Izin Standar | Sertifikat Standard DPMPTSP Kota Medan 29042403380140001 |
Tahun Berdiri | Maret 2024 |
Pimpinan Lembaga | Ricky |
Alamat Lembaga | Jl Kirana Raya No 40-42, Kel Petisah Tengah, Kec Medan Petisah, Kota Medan 20112, Sumatera Utara |
ptmsssumut@gmail.com | |
Nomor WhatsApp | 081818883838 |
Pesan Direktur
Kami merupakan lembaga pelatihan kerja yang berfokus pada pelatihan calon tenaga kerja menjadi tenaga kerja yang terampil dan berdaya saing kuat. Komitmen kami untuk melaksanakan pelatihan yang keras dan sesuai dengan kebutuhan pasar industri yang dinamis dan berkembang terutama untuk pasar luar negeri membuat kami menjadi salah satu lembaga terpandang di pasar Jepang.
Kami telah mengirimkan tenaga kerja ke Jepang dengan kreadibilitas yang bagus dan bekerjasama dengan beberapa perusahaan serta agensi penempatan kerja di Jepang dalam penyaluran tenaga kerja yang telah kami latih. Harapan terbesar kami adalah para peserta pelatihan yang telah kami latih bisa berhasil bekerja di Jepang agar bisa menjadi pahlawan devisa bagi Negara Indonesia, memperbaiki ekonomi keluarga serta menjadi berkah bagi banyak orang.
Ricky, B.Bus., M.M., PC®, CDC®, CHRM
Director
Lowongan Pekerjaan
Food Service/Restoran/Weitoresu/Shefu
Food Processing/Pengolaan Makanan/Shokuhin Koujou
Agriculture/Pertanian/Nougyou
Care Giver/Perawat Panti Jompo/Kaigo
Mengapa memilih MSS HUB GROUP ID?
Pelatihan Profesional
Mempunyai metode pengajaran yang professional dan bisa diandalkan, terbukti dengan para peserta pelatihan yang telah berangkat dan bekerja di Jepang. Di MSS HUB GROUP ID juga dibimbing oleh para instruktur Bahasa Jepang yang telah berpengalaman di bidangnya pembelajaran dan pelatihan Bahasa Jepang.
Kerjasama yang Kuat untuk Penempatan di Jepang
MSS HUB GROUP ID telah bekerjasama dengan beberapa lembaga penempatan tenaga kerja yang berada di Jepang sehingga mempunyai lowongan pekerjaan yang cukup banyak.
Metode Pelatihan Singkat
MSS HUB GROUP ID mempunyai metode pelatihan yang singkat dan dapat diandalkan serta didukung oleh sarana dan prasarana untuk mendukung keberlangsungan pelatihan singkat yang dilaksanakan.
Pengurusan Dokumen
Semua pengurusan dokumen untuk bekerja di Jepang akan dikerjakan dan diuruskan oleh MSS HUB GROUP ID sesuai dengan standar perusahaan Jepang di mana para peserta pelatihan akan ditempatkan apabila telah siap untuk ditempatkan bekerja di Jepang.
Lembaga Khusus dan Fokus
MSS HUB GROUP ID merupakan lembaga pelatihan kerja yang dikhususkan hanya penempatan bekerja di Jepang sehingga bisa lebih fokus dalam melatih calon tenaga kerja yang akan bekerja di Jepang.
Fokus Pelatihan
Kelas Intensif Online maupun Offline.
Ujian yang diadakan sesering mungkin untuk mendorong para peserta pelatihan terbiasa saat akan menghadapi Ujian JFT dan SSW.
Pendampingan persiapan berkas untuk diajukan ke Jepang, Interview, Pembuatan Visa, dan dokumen-dokumen lainnya yang merupakan persyaratan untuk bekerja di Jepang.
Gratis Pelatihan interview dan percakapan untuk persiapan wawancara dengan perusahaan Jepang.
Kelebihan Bekerja di Jepang
Gaji yang tinggi dan sistem penghasilan yang adil.
Budaya kerja yang disiplin dan teratur.
Lingkungan kerja yang aman dan nyaman.
Kesempatan untuk belajar dan mengembangkan keterampilan baru.
Teknologi yang maju dan inovatif.
Kemungkinan untuk membangun jaringan profesional yang luas dan internasional.